Cara Reset Hp Xiaomi Semua Tipe (Easy Step)

Saat hp xiaomi kita lupa kata sandi atau lupa pola menjadikan kita panik harus lari ke ponsel terdekat, nah saya akan memberikan cara reset hp xiaomi.

Itu setidaknya membantu kalian agar menghemat uang, tanpa harus ke ponsel untuk mereset hp tersebut, jika kalian mengalami masalah seperti bootlop, ya mau tidak mau harus ke ponsel untuk memperbaikinya.

Apa Yang Terjadi Jika Saya Reset Hp Xiaomi?

Jika kalian melakukan reset hp xiaomi maka yang terjadi ialah kehilangan data seperti account google,foto,video,musik dan file lainya, jadi pastikan dulu kalian membackup agar data kalian aman saat melakukan reset pada hp xiaomi.

Cara Reset Hp Xiaomi Semua Tipe

Jika ingin tau cara reset hp xiaomi yakni ada 2 cara yaitu hard reset dan factory reset bagi yang lupa pola atau lupa sandi bisa di redmi 4a, redmi 5a, redmi 6a cocok untuk semua tipe xiaomi, selain itu cara ini efektif untuk mengatasi hp xiaomi yang sering hang.

#1. Hard Reset Hp Xiaomi

Cara Reset Hp Xiaomi
Hard Reset Xiaomi

hard reset hp xiaomi hanya dilakukan pada recovery xiaomi kalian, cara tersebut sama saja dengan cara reset hp xiaomi dengan tombol power, pastikan kalian mengikuti cara di bawah ini dengan benar.

  1. Shut Down / Matikan Hp Xiaomi kalian
  2. Masuk Ke Mode Recovery Xiaomi yakni dengan cara tekan tombol power + volume atas (+) secara berbarengan ya, dan tunggu munculnya Mi Recovery
  3. Jika sudah muncul Mi Recovery Silahkan Pilih (Bahasa Inggris)
  4. Lalu Gunakan Tombol (+) (-) Untuk Bermanuver dan Pilih Wipe Data (Hard Reset), lalu Gunakan Tombol Power Untuk Klik Yes, dan Tunggu Proses Wipe Data Hp Xiaomi kalian
  5. Pilih Opsi “Reboot” (Restart)
  6. Selesai, Hp Xiaomi Kalian Seperti Baru Lagi

#2. Factory Reset Hp Xiaomi

Cara Factory Reset Hp Xiaomi
Factory Reset (Setel Ulang Pabrik) Xiaomi

Berbeda Dengan Hard Reset Diatas, cara factory reset hp xiaomi tidak menggunakan mi recovery melainkan mengatur ulang (setel ulang pabrik) di pengaturan hp xiaomi kalian, pastikan kalian membackup data kalian agar tidak kehilangan.

  1. Buka Pengaturan
  2. Pilih Opsi ” Setelan Tambahan ” dan Pilih “Setel Ulang Pabrik” atau Jika Tidak Menukan Silahkan Ketik Di Kolom Cari di setelan dan Ketik “Setel Ulang Pabrik”
  3. Sebelum Melakukan Factory Reset Pada Hp Xiaomi Sebaiknya Backup Dulu
  4. Lalu Klik ” Hapus Seluruh Data ” dan Klik Yes/Ok
  5. Tunggu Saja Proses Factory Reset Hp Xiaomi Kalian Sampai 100%
  6. Selesai, otomatis hp kalian akan menjadi seperti baru lagi

Baca Juga :

https://fakhrurpedia.com/membuka-hp-xiaomi-yang-lupa-kata-sandi-dan-pola/

Kesimpulan

cara reset hp xiaomi yang saya berikan di atas sangatlah mudah dan jelas jika kalian memperhatikan nya, cara mereset hp xiaomi yang lupa pola atau lupa sandi tanpa reset nanti akan kita bahas juga di lain waktu, semoga cara ini membantu kalian yang membutuhkan nya, salam flasher.

Share :
Fakhrur

Fakhrur

Reviewer Handphone dan Laptop, Tutorial Cara, Setting APN & Berbagai Rekomendasi Lainnya.